14 April 2013

UJIAN NASIONAL DALAM PUISI


Usaha dan perjalanan 3 tahun tlah kau tukar dengan 4 hari yang menakutkan
Jujur kau tuntut kepada anak-anak kami sementara tiap hari pertontonkan kedustaan
Impian pendidikan yang maju kau bedaki dengan lulur yang bermerek UNAS
Andaikan kau berbesar hati dan tak pernah menganggap kalah
Noda dan dusta mungkin tak akan lagi terpampang dalam lakon edukasi

Nuh, jangan engkau bawa perahu ini ke pulau karang yang akan membuatnya berkeping-keping
Arahkan perahu ini pada lautan budi pekerti yang bertabur ilmu
Sirnakan ketakutan massal ini, agar bunga ini mekar tanpa bimbang
Ijinkan kami membuat mereka tumbuh sewajarnya
Obati luka parah ini dengan amputasi
Nanti kau akan lihat indah negeri ini 20 tahun lagi
Atau kalau tidak, topeng dan kebohongan akan terus bersama anak negeri ini
Lihatlah perubahannya bila kau segera menghentikannya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pencabutan Keputusan Mendikbud Ristek Nomor 371/M/2021 tentang Program Sekolah Penggerak.

Nasib Program Sekolah Penggerak setelah pergantian Menteri Pendidikan dari Nadiem Anwar Makarim ke Abdul Mu'ti, terjawab sudah. Melalui ...